Kami sedang mencari UI/UX Designer yang kreatif dan berbakat untuk bergabung dengan Techarea. Sebagai UI/UX Designer, Anda akan memainkan peran penting dalam mengubah ide-ide dan konsep menjadi antarmuka pengguna yang menarik dan fungsional.
Tugas dan Kewajiban:
Menyiapkan storyboards, alur proses, atau sitemap untuk memberikan pandangan holistik tentang desain.
Merancang wireframe yang akan menjadi dasar untuk pengembangan antarmuka pengguna.
Merancang antarmuka pengguna yang konsisten, fungsional, mudah dikembangkan, dan memikat secara visual.
Membuat mockup dan prototipe yang mencerminkan fungsionalitas desain.
Melakukan iterasi desain hingga mencapai desain yang optimal.
Bekerja sama secara erat dengan tim developer untuk mengoordinasikan proses handoff desain.
Kualifikasi:
Memahami prinsip-prinsip desain dan praktik terbaik desain UI.
Memahami prinsip-prinsip UX dan dapat membuat desain UI untuk berbagai perangkat.
Memahami istilah-istilah dalam bahasa Inggris terkait desain UI/UX.
Memiliki pengetahuan mendalam dan kemampuan menggunakan aplikasi desain UI/UX.
Kemampuan bekerja secara mandiri dan berkolaborasi dalam tim.
Proaktif dan responsif dalam berkomunikasi dengan tim, serta mampu memberikan dan menerima umpan balik dengan konstruktif.
Pendidikan minimal SMK bidang Teknologi dan Rekayasa, Teknologi Informasi, atau bidang terkait, dengan pengalaman minimal 1 tahun sebagai UI/UX Designer.