Membuat konsep campaign dalam pengembangan Brand Awareness.
Merencanakan & melaksanakan aktivitas marketing (online dan offline).
Merencanakan dan membuat content plan.
Membangun relasi yang baik dengan influencer.
S1 jurusan food technology / teknologi pangan.
Terbuka bagi fresh graduate dengan passion Marketing atau memiliki pengalaman 1-2 tahun sebagai Marketing menjadi nilai tambah.
Kreatif, inisiatif, memiliki komunikasi yang baik, berorientasi pada target dan deadline.
Bersedia bekerja dengan mobilitas tinggi.
Penempatan Bitung - Tangerang.
Lamaran kamu akan mencakup pertanyaan-pertanyaan berikut:
PT PROPAN RAYA ICC adalah perusahaan nasional asli Indonesia yang merupakan perusahaan manufaktur, produsen sekaligus distributor produk cat tembok, cat kayu dan besi, cat lantai, batu alam, dan kimia bangunan lainnya.
Didirikan tahun 1979 oleh DR. Hendra Adidarma Dipl. Chemiker, PT PROPAN RAYA ICC berkembang pesat dan memiliki 35 cabang distribusi yang tersebar di seluruh Indonesia. PT PROPAN RAYA ICC juga melakukan ekspansi bisnis ke luar negeri dengan jaringan kantor cabang dan channel distribusi yang kuat.
Dengan didukung oleh tim R&D yang hebat, PT PROPAN RAYA mampu menghasilkan produk terbaik dengan brand yang kuat di masyarakat seperti cat tembok (Eco Emulsion, Decor series), cat kayu (Impra, Ultran, GoFast, WoodStain), cat besi (Primtop, Durogloss), cat batu alam (Stone Care), dan cat lainnya. Alhasil, cat Propan mampu menjadi market leader cat kayu di Indonesia.
Kini Propan Raya Group juga mengembangkan bisnis baru yaitu F&B Field (Cafe).
Follow akun instagram kami untuk mendapat informasi dan inspirasi menarik mengenai produk, aplikasi cat, dan berbagai inspirasi dari Propan Raya.