MANAGER FINANCE, ACCOUNTING & TAX

PT Dejavu Express
Bogor
IDR 200,000,000 - 300,000,000
Job description

DEJAVU EXPRESS adalah perusahaan trucking nasional yang berkembang pesat dan penuh peluang. Kami telah melayani banyak perusahaan besar, termasuk salah satunya perusahaan kurir terbesar di Indonesia. Saat ini dengan ekspansi besar-besaran dan berbagai penyempurnaan dalam proses bisnis, kami berharap bisa menjadi salah satu TOP TEN TRUCKING COMPANY di Indonesia. Oleh karena itu, kami membutuhkan sumber daya manusia yang kompeten dan tangguh.

Anda mahir bekerja dengan angka dan menguasai manajemen keuangan perusahaan? Anda familiar dengan software accounting ZOHO, Accurate, dan dll?

Kami yakin salah satu kunci sukses bisnis adalah pengelolaan keuangan perusahaan yang baik.

Tanggung Jawab:

  • Merencanakan dan mengkoordinasikan penyusunan anggaran perusahaan.
  • Mengelola penggunaan anggaran dan memastikan pengeluaran efektif dan efisien.
  • Menerbitkan dan menganalisa Laporan Keuangan Sesuai Date Line yang telah ditentukan Oleh Managament.
  • Mengelola kebijakan purchasing (pitching, buying, stock opname) dan mengawasi pembelian sesuai dengan kebijakan tersebut.
  • Merencanakan dan mengkoordinasikan pengembangan sistem serta prosedur keuangan dan akuntansi yang lebih baik.

Kualifikasi:

  • Menguasai Keuangan, Akuntansi (PSAK), Perpajakan, Audit, dan Purchasing.
  • Jujur, teliti, rapi, berinisiatif, berpikir kritis, komunikatif, dan dewasa.
  • Memiliki integritas dan jiwa pemimpin yang tinggi.
  • Menguasai Ms. Office (Word, Excel, Power Point, dan Outlook).
  • Familiar dengan software accounting (lebih diutamakan Accurate, dll).
  • Diutamakan berdomisili area Bogor.

Jika Anda yakin posisi ini sesuai dengan mimpi karir Anda dan Anda ingin membangun kesuksesan bersama orang-orang hebat, segera kirimkan CV Anda.

Lamaran kamu akan mencakup pertanyaan-pertanyaan berikut:

  • Kualifikasi mana yang kamu miliki?
  • Berapa gaji bulanan yang kamu inginkan?
  • How many years' experience do you have as a Finance Accounting and Tax Manager?
  • Produk Microsoft Office apa saja di bawah ini yang bisa kamu gunakan?
  • Berapa tahun pengalaman kerjamu di bidang perpajakan?
  • Bahasa apa saja di bawah ini yang fasih kamu gunakan?
  • Tugas-tugas akuntansi apa saja di bawah ini yang familier kamu lakukan?
  • Software akuntansi apa saja di bawah ini yang bisa kamu gunakan?

Kami menghimbau agar Anda berhati-hati saat melamar pekerjaan dengan selalu memastikan iklan lowongan tersebut sesuai dengan profil perusahaannya. Waspadalah jika Anda menemukan hal-hal di bawah ini:

  • Apabila Anda diminta untuk membayar sejumlah uang dalam bentuk pembayaran tiket pesawat dan hotel atau akomodasi lainnya agar diabaikan.
  • Apabila ada Panggilan wawancara dari perusahaan yang berbeda dengan perusahaan yang Anda lamar.
  • Apabila ada Panggilan wawancara di lokasi yang tidak sesuai dengan iklan yang tertera pada iklan lowongan.
  • Jangan memberikan data pribadi atau data keuangan Anda kepada siapapun.
Get a free, confidential resume review.
Select file or drag and drop it
Avatar
Free online coaching
Improve your chances of getting that interview invitation!
Be the first to explore new MANAGER FINANCE, ACCOUNTING & TAX jobs in Bogor